Sunday, December 2, 2012

Basic Rooting

Rooting adalah sebuah proses untuk merubah access-permission file /system/xbin/su dari tidak bisa diakses oleh pengguna biasa menjadi bisa, sehingga user bisa masuk ke mode superuser. untuk memanage hak akses itu, su binary dihubungkan dengan sebuah aplikasi, aplikasi itu menyimpan hak akses tiap aplikasi dalam databasenya.

Pada awalnya, proses rooting merupakan hal yang ilegal, karena user mendapat kesempatan untuk mengakses sistemnya dengan bebas sehingga bisa menghanguskan garansi. 


Untuk melakukan rooting ada banyak cara, tergantung versi android dan kernel yang digunakan. Versi android terbaru biasanya lebih sulit di-root, semisal Samsung Galaxy Young, cukup mudah melakukan proses rooting di device yang satu ini.

Setau saya ada beberapa metode untuk melakukan rooting, nanti silahkan ditambahkan :)
  1. Rooting via recovery, ini berlaku untuk device yang memiliki system recovery secara default di handheld-nya. Caranya cukup mudah, cukup meng-apply file root dalam format zip melalui recovery tersebut.
    File rooting untuk Samsung Galaxy Young : download
    File un-rooting : download
    Langkah-langkah rooting :
    - Download file rooting, copy ke SDcard
    - Boot melalui recovery mode, tekan tombol home + power
    - 'apply from SDcard', gunakan tombol volume untuk memilih file rooting.
    - accept & reboot.
  2. Rooting dengan SuperOneClick, metode ini sepertinya sudah lama tidak digunakan. Meurut situsnya SuperOneClick terakhir di update pada akhir 2011.
    Link to official site
  3. Rooting dengan metode CF-Root, menggunakan kemampuan dari kernel dan ramdisk untuk meng-inject superuser binary dan superuser app ke dalam sistem.
    Untuk Samsung Galaxy Young, saya mencoba membuat metode baru turunan dari CF-Root, bernama Ian-Root. CF-Root membuat superuser binary & superuser app terkunci sehingga tidak bisa di update, berbeda dengan Ian-Root, user bisa membuat pemicu untuk mematikan fungsi rooting otomatisnya.
    Sampai tulisan ini dibuat IanKernel yang dirilis sudah mencapai versi 1.25-rev9, menggunakan sourcecode dari Official OpenSource Samsug.
    Nanti saya buat post untuk pengembangan kernel ini :D
Itu sedikit tentang 3 metode rooting yang sering digunakan.

- Thanks to all admin and member of Official Galaxy Young Indonesia :)

<eof>
Alfiyan

0 komentar:

Post a Comment