Friday, December 14, 2012

Remote Slide Presentasi dengan Android [Download & Tutorial]

Setelah sedikit membahas tentang IanKernel yang saya build dengan penuh keisengan (Artikel bisa dilihat di sini), sekarang mari kita coba bahas tentang penerapan Android di dunia nyata :D.
Hari gini masih minta tolong temen buat ngeklik tombol 'next' waktu presentasi?
Boleh sih, tapi kurang efisien menurut anak IT :D

Kali ini saya coba membahas tentang sebuah aplikasi android yang memudahkan kita untuk melakukan presentasi, hanya untuk menekan tombol 'next' melalui jaringan wifi.

Aplikasi ini bernama "PowerPoint OpenOffice Remote", di akhir post ini saya sertakan link menuju website resminya :)

Langsung saja kepada tutorial, biar ga terlalu berbelit-belit :p
- Download file remote apk (untuk tekan tombol next)
- Download file remote client PC (untuk presentasi)
nb : screenshoot saya taruh di bawah.
  • Download kedua file di atas.
  • Install file apk yang sudah di download di handheld android anda, bisa kan caranya? :)).
  • Nyalakan wifi tethering, untuk device saya ada di settings > wireless & networks > tethering portable & hotspot. Jika handheld anda tidak mendukung, gunakan jaringan wifi yang ada.
  • Jalankan aplikasi apk yang sudah anda install tadi, kemudian perhatikan IP address yang ditampilkan aplikasi tersebut.
  • Koneksikan wifi di laptop anda ke jaringan wifi yang anda tether tadi, atau gunakan jaringan yang ada.
  • Jalankan aplikasi *.jar yang sudah di download tadi, untuk menjalankan file ini diperlukan JRE, bisa di download di http://www.java.com/en/download/index.jsp .
  • Kemudian inputkan IP address dari handheld anda. Jika menggunakan tethering, biasanya berada pada 192.168.43.1
  • Browse file presentasi anda dengan menekan tombol open file.
  • Setelah langkah-langkah di atas dilakukan dengan benar, silahkan tekan tombol connect.
  • Cek handheld anda, maka akan muncul beberapa pilihan. Jika siap, tekan "Start presentation".
  • Tunggu beberapa saat hingga proses loading selesai.
  • Remote anda sudah berfungsi :).


1 - Mengaktifkan wifi tethering
2 - Tampilan awal aplikasi remote pada handheld
3 - Hubungkan wifi laptop dengan wifi tethering tadi
4 - Jalankan aplikasi jar tersebut di laptop
5 - Hubungkan aplikasi di laptop dengan di handheld menggunakan  IP address

6 - Browse file presentasi

7 - Connected

8 - Load file presentasi

9 - Presentasi siap dimulai

Website resmi

Semoga bermanfaat :D

<eof>
Alfiyan

1 comment: